Welcome~ :)

Blog ini adalah sekumpulan coretan yang dihimpun pada masa sekolah dan--semoga--masa kuliah. Bila berkenan, tinggalkan komentar berisi saran yang berguna untuk kemajuan blog ini.
Semoga blog ini banyak memberi manfaat :)

Jumat, 09 September 2011

HINDARI DAN STOP MEROKOK


Ehmmmmm, pasti kata “ROKOK” tidak asing dengan kehidupan sehari-hari kita. Rokok sudah dianggap kebutuhan bagi orang yang mengkonsumsinya. Rokok kini pun telah dikonsumsi oleh anak kecil sampai orang yang tua.
Padahal rokok merugikan bagi orang yang mengkonsumsinya bahkan dapat menyebabkan kematian, bila mengkonsumsinya berlebihan. Pada bungkus rokok juga dituliskan dengan jelas bahwa rokok dapat menyebabkan “KANKER, GANGGUAN JANIN, IMPOTENSI,GANGGUAN KEHAMILAN, DAN KEMATIAN”, tapi kenapa masih banyak yang mengkonsumsinya rokok?
Wah, padahal menurut fakta yang ada rokok tidak hanya mengganggu kesehatan orang yang mengkonsumsinya, namun juga orang yang ada disekitarnya, orang yang menghirup asap dari rokok tersebut. Dapat disimpulkan rokok itu bahaya.
Bagi orang berhenti merokok ada tips jitu dari berbagai sumber yang terpecaya, antara lain:
Pilihlah tanggal untuk berhenti
1. Berilah tanda pada tanggal yang telah Anda tentukan tersebut dan hindari/kurangi hari-hari sibuk yang penuh dengan stres.
2. Ajak orang lain berhenti merokok, masing-masing saling memberi semangat dan mengingatkan.
3. Bicarakan dengan keluarga dan teman rencana Anda untuk berhenti merokok.
4. Minta bantuan mereka untuk mengingatkan sewaktu Anda terbujuk ingin merokok kembali.
Pilih cara untuk berhenti
Ada beberapa cara untuk berhenti:
1. Berhenti sama sekali:
Anda terus merokok seperti biasa hingga satu hari sebelum tanggal berhenti. Pada tanggal tersebut berhentilah sama sekali.
2. Berhenti sedikit demi sedikit:
Kurangi jumlah rokok yang dihisap setiap hari sampai tidak ada lagi yang dihisap pada tanggal berhenti merokok. Jangan lebih dari satu minggu untuk cara ini, karena kemungkinan berhasil menjadi lebih kecil apabila waktunya lama.
3. Program melepaskan kebiasaan
merokok:
Bergabunglah dengan kelompok atau organisasi yang bisa membantu Anda, yaitu dengan metode diskusi, video, konseling dan role-play. Cara apapun yang Anda pilih, teguhkan semangat untuk selalu berusaha berhenti merokok.
Buatlah tanggal berhenti merokok menjadi hari yang bersejarah
* Pada hari tersebut buanglah semua asbak, korek api dan sisa-sisa rokok.
* Penuhi kulkas Anda dengan air putih, kacang-kacangan yang tidak asin, buah-buahan dan sayuran. Bersenang-senanglah dengan baju baru atau sesuatu yang telah lama kamu inginkan.
Cara menjalani hari-hari pertama bebas rokok
1. Persiapkanlah mental Anda untuk menghadapi gejala-gejala ketagihan yang akan hilang selama 1-2 minggu. Gejala tersebut bisa berupa; keinginan kuat untuk merokok lagi, gemetar, pusing, gelisah, kurang konsentrasi, dan rasa tebal pada tangan dan kaki. Gejala-gejala tersebut timbul karena masa adaptasi tubuh terhadap keadaan bebas nikotin, sirkulasi darah yang meningkat dan peningkatan oksigen yang mencapai sel-sel tubuh.
2. Jangan khawatir bila Anda lebih banyak batuk. Bulu-bulu halus di dalam saluran pernafasan yang biasanya lumpuh selama Anda merokok sekarang bekerja kembali. Bulu-bulu halus tersebut bekerja keras untuk membersihkan asap, kuman-kuman, sel-sel mati dan kotoran. Setelah jalan nafas bersih kembali, batuk-batuk akan lenyap selamanya.
3. Hindari teman-teman perokok Anda, mereka biasanya akan membujuk Anda untuk merokok lagi.
Bagaimana menghindari rokok untuk seterusnya ?
1. Ubahlah kebiasaan yang biasanya menyertai saat-saat merokok Anda, contoh; apabila merokok sambil minum kopi, gantilah dengan minum sari buah-buahan. Apabila biasanya Anda merokok saat bangun tidur, maka saat ini lakukan kegiatan-kegiatan lain, misal bukalah jendela dan lakukan pernafasan dalam-dalam. Apabila Anda merokok setelah makan malam, maka setelah makan berjalan-jalanlah untuk menghindari keinginan merokok.
2. Biasakanlah berolah raga atau mulai program/hobi dengan keluarga/teman-teman yang bukan perokok, buatlah acara ini secara teratur. Selain olahraga tambahkan dengan rutin memakan buah dan sayuran guna mempersehat tubuh.
3. Hindari tempat-tempat yang mengijinkan orang untuk merokok, seperti bar-bar dan diskotik-diskotik.
4. Jangan menyerah meskipun hanya untuk merokok satu batang.

Bagaimana jika gagal ?

Ya, memang hal ini sering terjadi.
Tapi ingat! bila Anda telah memutuskan untuk berhenti merokok, Anda telah memenangkan setengah dari perjuangan melawan rokok. Jadi apabila mula-mula Anda tidak berhasil maka cobalah lagi, mudah-mudahan Anda berhasil.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar